Ku Jatuh Cinta
Diposting oleh
Unknown
|
Senin, 10 Februari 2014
Dia
Perempuan yang sedang tersenyum menatapku
Senyumnya indah kekal
Kuukir senyum manisnya agar tak kulupakan
Setiap mengingat senyumnya
Aku merasa rindu padanya
Walaupun aku sedang dihadapannya
Aku selalu merasa rindu setiap kuberkedip
Dia
Perempuan yang menjadi malaikatku
Di pagi hari, dia mengusik tidurku
Memberikanku senyuman dan semangat baru
Suaranya bagai suara malaikat
Selalu kurindukan suaranya
Saat ku menatapnya
Kulihat bulir-bulir cinta di matanya
Saat ku genggam tangannya
Kurasakan lembut kulit tangannya
Saat ku bisikkan cinta ke telinganya
Kurasakan getaran cinta di tubuhnya
Aku jatuh cinta
Jatuh cinta padanya
Dia membuatku jatuh cinta
Lusi,
Kaulah perempuan yang membuatku jatuh cinta selalu
0 komentar:
Posting Komentar
Tunjukkan apresiasimu, karena tulisan ada untuk diapresiasi