Newest Post

The Last Note in 2012

| Senin, 31 Desember 2012
Baca selengkapnya »
Beberapa jam lagi, tahun 2012 bakal berakhir. Itu artinya genap 366 hari X 86400 detik waktu yang telah aku habiskan selama setahun ini. Sebenarnya tak kerasa si 2012 akan berakhir juga sekarang. Tahun ini banyak 'letupan-letupan' yang terjadi dalam hidupku. Laksana mercon yang meletus tiba-tiba karena adanya bunga api, laksana letupan uranium yang tak terkendali sehingga menjadi ledakan nuklir, laksana ledakan Gunung Merapi yang tiba-tiba dan melululantahkan kehidupan di kaki Gunung Merapi beberapa waktu yang lalu, laksana ...eh kok jadi ngebahas bencana gini sih? OK deh balik lagi ke topik awalnya ya.

Selama aku mengarungi kehidupan di 2012 ini, aku seperti naik kapal dan Tuhanlah sang Nahkoda dalam kapal kehidupanku. Kehidupan terkadang tak berjalan sesuai dengan rencana awal yang telah kubuat. Adakalanya dalam mengarungi 'lautan' 2012 ini aku harus memutar haluan karena ada 'badai-badai' yang menghalangi. Awalnya aku kecewa kenapa mesti berputar haluan karena menurutku itu yang terbaik, tapi rupanya Sang Nahkoda Kehidupan lebih tahu daripadaku. Ia navigator hidupku, dan saat putar haluan dan mengikuti petunjuk-Nya, ternyata hasilnya lebih dari yang kuharapkan. Ini benar-benar terbukti dalam hidupku yang sesungguhnya. Aku gak bakal bahas banyak hal tapi ada satu hal yaitu saat aku mengorbankan kesukaanku untuk Tuhan, Dia memberiku hadiah yang besar, yang tak pernah kuduga yaitu aku dapat nilai tinggi di beberapa mata kuliah yang aku sebenarnya gak terlalu bisa.

Tahun ini juga aku banyak di-'tabrak'an dengan orang-orang yang belum pernah aku ketahui sebelumnya yaitu aku masih ingat waktu bulan Juli aku ikut KKMBI di Pakem, Sleman, Yogyakarta, disana aku bertemu dengan banyak pemuda-pemudi Baptis yang ikut kemah di sana. Dari belahan Indonesia dan beberapa yang kukenal yaitu Jessica, Clarisha, Yosia, Daniel, Niel, Ahmad a.k.a Dhiela a.k.a Nur, Mba Kerin, Pupung, Bosman, Dira, Dipta,Gaby, Andy,dan beberapa hampir aku lupa. Maaf ya teman-teman baruku. Dari mereka aku belajar banyak hal salah satunya belajar berbagai macam pendekatan untuk melobi orang dan dari mereka pula aku jadi punya mimpi untuk menulis. Entah artikel kah, puisi kah, atau cerpen.

Tahun ini juga aku hampir banyak bepergian seperti ke Yogyakarta waktu kemarin KKMBI, lalu ke Pangandaran lagi untuk kedua kalinya waktu liburan Idul Adha. Sebenarnya aku ingin banget ke Kepulauan Seribu tapi rasanya belum kesampaian

Catatan terakhirku di akhir tahun ini aku bisa reunian dadakan dengan teman-temanku yang ada di SD Advent. Yah akhirnya ketemu juga dengan beberapa teman lamaku dan diantaranya ada Agung yang kini di ITHB, terus ada Anggi yang kini di Unikom, terus ada Aris, dia sudah punya jambang rupanya lalu ada Icha, udah ber-'bintang' tuh wajahnya, terus ada Gladys yang gak banyak berubah sih sebenarnya, terus ada Staney, aku hampir tak mengenalinya waktu dia datang. Banyak yang berubah, terus ada Adrian, makin gondrong aja sejak terakhir aku ketemu di jalan, terus ada Hans yang masih sama, lalu ada Darien yang kayaknya makin gede aja tuh kepala, gede dalam arti sebenarnya ya. Lalu ada Strabo, aku juga tak mengenalinya dia kurus sekarang. Aku cukup senang bisa bertemu mereka, namun ada satu hal yang sebenarnya kusesali, rupanya Anggi, Aris dan Strabo adalah perokok. Aku sedih banget. Aku selalu pegang prinsip untuk tidak merokok dan mereka ternyata perokok, padahal aku yakin di sekolah maksudku dari SMA pasti ketat tuh, tapi kok bisa. Aku benar-benar gak habis pikir kok bisa gitu ya? Hmm, tapi sudahlah setidaknya ini jalanku untuk menyadarkan mereka kalau merokok itu sama aja ngebakar duit. Mungkin bukan sekarang, tapi aku yakin bisa mengubah paradigma mereka.

Terakhir sebagai penutup catatanku ini,
Goodbye 2012, thankyou for your adventure.
God bless us Every One

The Last Note in 2012

Posted by : Unknown
Date :Senin, 31 Desember 2012
With 0komentar
Tag :
Next Prev
▲Top▲